kulo-Tech Headline Animator

Rabu, 06 Juni 2012

PERBEDAAN TEKNOLOGI ANALOG & DIGITAL

A.   Teknologi Analog
    Analog merupakan proses pengiriman sinyal dalam bentuk gelombang. Misalnya ketika seseorang berkomunikasi dengan menggunakan telepon, maka suara yang dikirimkan melalui jaringan telepon tersebut dilewatkan melalui gelombang. Dan kemudian, ketika gelombang ini diterima,maka gelombang tersebutlah yang diterjemahkan kembali ke dalam bentuk suara,sehingga si penerima dapat mendengarkan apa yang disampaikan oleh pembicara lainnya dari komunikasi tersebut.Namun terkadang Analog berdasarkan peralatan yang melalui beberapa tahapan tertentu yang membutuhkan proses yang lama dan merepotkan.
    Analog berarti kuno dan digital berarti moderen,analaog murah,digital mahal,atau analog berarti tidak seperti digital yang identik dengan angka-angka.Begitulah anggapan ”awam” tentang analog dan digital.Coba saja kita lihat istilah jam analog dan jam digital, perbedaannya adalah yang menggunakan ”jarum” adalah analog, dan yang berupa ”display” angka-angka adalah digital. Analog dan digital sebenarnya lebih kepada istilah dalam penyimpanan dan penyebaran data.

    Jika kita meng-copy (menyalin) atau merekam pita kaset,tentu hasilnya banyak ditentukan oleh alat perekamnya,kebersihan ”head” rekam nya,dan sebagainya,semakin banyak kamu merekam ke tempat lain,kualitas suaranya akan berubah.Tapi dengan meng-copy file MP3,kamu akan mendapat salinannya sama persis dengan aslinya,berapapun banyaknya kamu menggandakannya.Kini ada juga yang menyalin lagu-lagu dari pita kaset menjadi file,atau disebut juga "men-digital-isasi".Namun dalam bidang audio ini,sistem analog masih memiliki beberapa ”keunggulan” dibanding sistem digital,yang menyebabkan masih ada beberapa penggemar fanatik yang lebih menyukai rekaman analog.
    Sedangkan Perbedaan kamera analog (manual) dan kamera digital hanya terletak pada media penyimpanannya,kalau kamera sebelumnya ”menyimpan” data gambar dalam bentuk filem yang harus kamu proses dulu untuk bisa mendapatkan ”foto” nya,sementara kamrea digital menyimpan data gambarnya dalam bentuk data ”digital” yang bisa langsung kamu nikmati sesaat setelah ”dijepret”.Dan dalam bidang telekomunikasi,perbedaan telepon analog dan digital,bukan berdasarkan jenis pesawat teleponnya, namun kepada ”sistem” di sentral teleponnya,walaupun untuk mendukung sistem sentra yang digital,diperlukan pesawat telepon khusus.Begitu juga dengan siaran televisi analog dan digital.Siaran Analog kadang terganggu oleh cuaca,letak bangunan,dan penyebab lainnya,sementara siaran digital memiliki kualitas suara dan gambar yang lebih bagus,karena ”data”-nya tidak mengalami ”gangguan” saat dikirim ke TV penerima.
     Sebenarnya Analog kadang dapat menguntungkan daripada Digital,karena prosesnya sederhana belum berbasiskan angka-angka yang rumit,tetapi terkadang orang tidak ingin mengambil pusing dengan permasalahan seperti itu dan cenderung memilih proses secara digital karena dirasa lebih cepat,tepat dan akurat serta dapat menghemat waktu.
     Rangkaian analog adalah kebutuhan dasar yang tak tergantikan di banyak sistem yang kompleks,dan menuntut kinerja yang tinggi.coba kita lihat sedikit aplikasi dimana analog sulit atau bahkan mustahil untuk digantikan.
1.Pemrosesan Sinyal dari Alamsecara alamiah,sinyal yang dihasilkan alam itu adalah berbentuk analog.misalnya sinyal suara dari mikrofon,seismograph dsb walaupun kemudian bisa diproses dalam domain digital,sehingga banyak alat yang mempunyai bagian ADC dan DAC.nah pembuatan ADC dan DAC dengan presisi dan kecepatan tinggi,konsumsi daya rendah itu sangat sulit,ini memerlukan orang-orang analog.
2. Komunikasi DigitalUntuk mengirim sinyal melalui kabel yang panjang biasanya juga harus diubah dulu menjadi sinyal analog,memerlukan juga perancangan ADC dan DAC.
3. Disk Drive Electronics Data storage - binari (Digital) dibaca oleh "magnetic head" - ANALOG (small, few milli Volt, high noise) disini sinyal perlu di "amplified, filtered, and digitized"
4. Penerima nir-kabel (wireless)Sinyal yang diambil/diterima oleh antenna penerima RF adalah ANALOG (few milli volt, high noise)
5. Penerima Optismengirim data kecepatan tinggi melalui jalur fiber optic yang panjang data harus diubah menjadi bentuk cahaya (light) = ANALOG perlu perancangan rangkaian kecepatan tinggi, dan pita lebar (broad band) oleh orang analog. (saat ini kecepatan receiver 10-40Gb/s)
6. Sensor Video Camera - citra/image diubah menjadi arus mengunakan larik fotodioda sistem ultrasonik - menggunakan sensor akustik untuk menghasilkan tegangan yang proporsional dengan amplitudo accelerometer - mengaktifkan kantong udara ketika kendaraan menabrak sesuatu, maka perubahan kecepatan diukur sebagai akselerasi itu adalah kerjaan Analog
7. Mikroprosesor & Memory walaupun sesungguhnya DIGITAL, tapi pada kecepatan tinggi (high speed digital design), perilakunya mirip analog - dilihat sebagai sinyal analog - perlu pengertian tentang sistem Analog
Kenapa analog lebih sulit dari digital? 1. digital hanya mempertimabangkan speed, power dissipation analog harus memepertimbangkan speed, power dissipation, gain, precission, supply voltage dsb
2. Analog lebih sensitif terhadap derau/noise, crosstalk dan interferensi (kecepatan & presisi)
3. jarang yang bisa diotomatisasi dalam perancangan seperti digital yang bisa di Lay out dan sintesis secara otomatis.
4. Modelling & Simulation untuk analog memerlukan pengalaman karena banyak efek dan perilaku yang "aneh.
Contoh gambar teknologi analog pada alt pemutar musik yaitu walkman.
      Gambar diatas adalah salah satu contoh teknologi analog pada alat pemutar musik yaitu walkman.Fungsi dari walkman sendiri pada saat itu fasilitasnya hanya bisa digunakan untuk memutar radio dan kaset.Walkman adalah pemutar audio kaset sebagai pemutar audio dan video portabel. Walkman mengubah kebiasaan mendengarkan musik, sehingga seseorang dapat mendengarkan musik dimana saja. Walkman dirilis pada tahun 1979 dengan nama Walkman di Jepang, dan disebut Soundabout di negara seperti Amerika Serikat, Freestyle di Swedia dan Stowaway di Inggris Raya. Peralatan ini dibuat pada tahun 1978 oleh enjiner audio Nobutosi Kihara untuk mantan ketua Sony Akio, yang ingin mendengarkan musik ketika perjalanan dengan pesawat terbang .
B.    Teknologi Digital
     Teknologi Digital merupakan hasill teknologi yang dapat mengubah signal menjadi kombinasi urutan bilangan 0 dan 1 (juga dengan biner) untuk proses informasi yang mudah, cepat dan akurat. Signal tersebut disebut sebuah bit.
      Signal digital ini memiliki berbagai keistimewaan yang unik yaitu: -Mampu mengirimkan informasi dengan kecepatan cahaya yang dapat membuat informasi yang dapat dikirim dengan kecepatan tinggi.
-Penggunaan yang berulang-ulang terhadap informasi tidak mempengaruhi kualitas dan kuantitas informasi itu sendiri.-Informasi dapat dengan mudah diproses dan dimodifikasi ke dalam berbagai bentuk.
-Dapat memproses informasi dalam jumlah yang sangat besardanmengirimnyasecarainteraktif.Kelebihan informasi digital adalah kompresi dan kemudahan untuk ditransfer ke media elektronik lain.
Kelebihan ini dimanfaatkan secara optimal oleh teknologi internet, misalnya dengan menaruhnya ke suatu website atau umumnya disebut dengan mengupload. Cara seperti ini disebut online di dunia cyber.
Systemtranmisidigitalmenyediakan: -Tingkatpengirimaninformasiyanglebihtinggi.-Perpindahan informasi yang lebih banyak.
-Peningkatanekonomi.-Tingkat kesalahan yang lebih rendah dibangdingkan system analog.Contoh saja computer, computer mengolah data yang ada adalah secara digital, melalui sinyal listrik yang diterimanya atau dikirimkannya. Pada prinsipnya, computer hanya mengenal dua arus, yaitu on dan off, atau istilah dalam angkanya sering juga dikenal dengan 1 (satu) atau 0 (nol). Kombinasi dari arus on atau off inilah yang mampu membuat computer melakukan banyak hal, baik dalam mengenal huruf, gambar, suara, bahkan film – film yang menarik yang akan kita tonton dalamformatdigital.Perkembangan teknologi digital dari computer dapat mengakibatkan dampak positif dari segala pihak yang dapat memanfaatkannya.Begitu juga dengan televisi digital, Televisi digital adalah standar baru transmisi gambar dan suara untuk menggantikan sistem analog yang ada sekarang. 
     Selain keunggulan kualitas gambar/suara, televisi digital juga menjanjikan penghematan yang luar biasa dalam hal lebar bandwidth sinyal siaran, krisis keterbatasan alokasi frekuensi akan hilang sehingga akan lebih banyak channel yang bisa ditawarkan ke pemirsa.Tidak hanya itu, stasiun pemancar atau stasiun televisi juga bisa menggunakan beberapa sinyal dalam satu lebar gelombang yang sama, memungkinkan untuk melakukan siaran atau menambahkan isi atau informasi tambahan dalam sinyal televisi digital. Untuk yang memanfaatkan televisi kabel/satelit, bisa memanfaatkannya untuk melihat jadwal atau informasi tambahan dalam bentuk teks dalam sebuah program/channel tertentu.
      Dengan seiring berjalannya waktu dan semua teknologi mengalami perubahan,gambar diatas adalah perubahan alat pemutar musik dari teknologi analog yang berubah ke teknologi digital.Dengan adanya perubahan ini,fasilitas dari alat pemutar musik ini lebih banyak seperti untuk mendengarkan musik,menonton video,menyimpan gambar,dll.
      iPod adalah merek serangkaian perangkat pemutar media digital yang dirancang dan dijual oleh Apple Computer (Hewlett-Packard juga sempat menjual produk tersebut dengan nama Apple iPod + HP). Nama "iPod" juga dahulu merupakan nama salah satu varian pemutar media digital dalam rangkaian tersebut (varian ini kini disebut "iPod classic"). Sebagian besar varian iPod memberikan antarmuka pengguna (user interface) yang sederhana dengan menggunakan disain dalam bentuk roda putar (scroll wheel). iPod classic menyimpan datanya di dalam sebuah hard drive, sementara model lainnya menggunakan flash memory. Seperti sebagian besar perangkat pemain musik lainnya, iPod bisa digunakan sebagai hard drive eksternal bila disambungkan ke sebuah komputer.
C.     Manfaat Teknologi Digital Pada Ipod
       Ipod merupakan alat pemutar musik yang sudah mengalami perubahan menjadi lebih canggih dan lebih banyak fitur-fitur yang bisa anda nikmati.Manfaat dari Ipod sendiri yaitu lebih nyaman dalam mengengarkan musik-musik yang disukai,Ipod sendiri juga mempunyai kapasitas memori yang cukup besar untuk menyimpan musik yang banyak.dan tidak hanya itu,alat ini juga menyediakan fitur-fitur lain seperti bisa menyimpan dan menonton video dan gambar,jadi alat ini lebih instan dan tidak ribet.
      Dengan seiring berjalannya waktu dan semua teknologi mengalami perubahan,gambar diatas adalah perubahan alat pemutar musik dari teknologi analog yang berubah ke teknologi digital.Dengan adanya perubahan ini,fasilitas dari alat pemutar musik ini lebih banyak seperti untuk mendengarkan musik,menonton video,menyimpan gambar,dll.
iPod adalah merek serangkaian perangkat pemutar media digital yang dirancang dan dijual oleh Apple Computer (Hewlett-Packard juga sempat menjual produk tersebut dengan nama Apple iPod + HP). Nama "iPod" juga dahulu merupakan nama salah satu varian pemutar media digital dalam rangkaian tersebut (varian ini kini disebut "iPod classic"). Sebagian besar varian iPod memberikan antarmuka pengguna (user interface) yang sederhana dengan menggunakan disain dalam bentuk roda putar (scroll wheel). iPod classic menyimpan datanya di dalam sebuah hard drive, sementara model lainnya menggunakan flash memory. Seperti sebagian besar perangkat pemain musik lainnya, iPod bisa digunakan sebagai hard drive eksternal bila disambungkan ke sebuah komputer.
KUNJUNGI :

0 comments:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails

Subscribe Via Email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Iklan Mobil Iklan Properti

About Me

kulo-Tech
kulo-Tech Blog menyajikan berbagai informasi terkini dan menyediakan fitur-fitur yg tersedia. Berbagai tutorial telah tersedia disini agar menambah wawasan kita. Blog pribadi kini menjadi blog community dan sebagai layanan media promo bisnis yg telah kami sediakan. Terimakasih pada teman-teman yg telah mendukung dan pihak-pihak yg telah berpartisipasi atas perkembangan kulo-Tech ini. Mohon kritik dan saran
Lihat profil lengkapku